30-ahli-ti-siap-dukung-kampanye-jokowiPerwakilan Parpol Pengusung Jokowi – Ma’aruf Amin gelar rapat (hery priyantono/koranbernas.id)


yvesta
30 Ahli TI Siap Dukung Kampanye Jokowi

SHARE

KORANBERNAS.ID – Tim Kampanye Pemenangan Jokowi – Ma’aruf Amin sudah terbentuk. Adalah Ketua dan Sekretaris Tim Kampanye adalah ir. Luhur Pambudi Moelyono MM dan Hendricus Carel. Sedangkan posisi Wakil Ketua Tim Kampanye akan dijabat oleh Perwakilan Delapan Parpol Pengusung Jokowi – Ma’aruf Amin di Purworejo.


Sebanyak 45 orang perwakilan dari Partai Politik (Parpol) Calon Peserta Pemilu Legeslatif – Pemilu Presiden (Pileg-Pilpres) 2019 Purworejo, ikut bergabung menjadi Tim Kampanye. Parpol pengusung tersebut, yakni PDIP, Partai GOLKAR, PKB, NASDEM, PPP, PERINDO, PSI dan HANURA.

  • DPRD Purworejo Rombak Kepemimpinan Komisi C
  • Kirab Bregada Iringi Deklarasi Sahabat Jokowi Jogja

  • Pertemuan membahas pembentukkan Tim Kampanye dilakukan di Posko Pemenangan Jokowi – Ma’’aruf di Jalan Dadendeles atau tepatnya di Kampung Tegal Sari Kecamatan/Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

    Yang menarik, tim ini selain menyiapkan sejumlah tokoh untuk menjadi Juru Kampanye (Jurkam), Tim Kampanye Jokow-Ma’aruf Amin Purworejo juga akan menyiapkan sedikitnya 30 orang profesional yang memiliki keahlian dalam bidang Informasi Telekomunikasi (IT).

  • Caleg PDIP Jalan Kaki Satu Kilometer
  • Parpol Sengaja Daftar di Hari Terakhir

  • “Kami akan siapkan paling tidak sebanyak 30 ahli IT. Ini penting dan sudah disetujui seluruh parpol pengusung,” ucap Luhur Pambudi, kepada koranbernas.id, Selasa (11/09/2018) siang tadi.

    Mengapa ini dilakukan ? Dijelaskan Luhur, media sosial (medsos) memiliki peran tersendiri dalam upaya menggulirkan isu jelang Pileg-Pilpres 2019.

    “Kami akan menampilkan dan menyampaikan program-program kerja ke depan pasangan Jokowi-Amin. Dan juga kami akan unggah data-data dan fakta kinerja Pak Jokowi selama ini,” jelasnya.

    Tim Ahli IT akan bertugas juga untuk mengantisipasi fitnah-fitnah dan berbagai isu yang negatif dari kelompok-kelompok yang tidak bertangung jawab.

    “Demokrasi memang bebas berpendapat, namun tidak waton bebas khan ? Semua ada aturannya. Dan yang terpenting harus tetap menciptakan iklim sejuk dan kondusif di daerah maupun secara nasional,” beber Luhur.

    Rencananya, Tim Kampanye Jokowi – Ma’aruf Amin Purworejo akan segera menyerahkan daftar nama-nama Anggota tim ke Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Purworejo sebelum tanggal 19 September 2018 nanti.

    “Kami akan segera daftarkan secara resmi ke KPUD, saat ini sedang kita susun,” ujarnya.(yve)


    TAGS: jokowi tahunpolitik 

    SHARE
    '

    BERITA TERKAIT


    Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

    Tulis Komentar disini