kpi-beri-apresiasi-media-penyiaran-yang-mengedepankan-protokol-kesehatanE-flyers Anugerah KPI Awards 2021. (istimewa)


Sholihul Hadi
KPI Beri Apresiasi Media Penyiaran yang Mengedepankan Protokol Kesehatan

SHARE

KORANBERNAS.ID, JAKARTA – Wakil Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat, Mulyo Hadi Purnomo, memberikan apresiasi kepada lembaga media penyiaran yang telah berjuang serta bertahan pada masa pandemi Covid-19.


Apresiasi itu pantas diberikan karena pada saat harus bertahan dari dampak pandemi, lembaga penyiaran tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes) dalam setiap konten-konten siaran.


Semua itu merupakan bentuk edukasi kepada masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19, mulai dari memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir maupun menjaga jarak.

“Kami tahu, penyesuaian dengan pembatasan yang telah ditetapkan tentu tidak gampang. Apalagi pada era keterbukaan seperti sekarang, masyarakat dapat dengan cepat merespons konten-konten siaran yang dinilai tidak taat protokol kesehatan,” ungkapnya, Selasa (14/12/2021).


Penghargaan dan apresiasi itu diwujudkan melalui Anugerah KPI 2021. “Karena selain harus mengedepankan kualitas siaran, televisi dan radio pun harus menunjukkan kepatuhan dan ketaatan atas aturan-aturan pada masa pandemi,” kata Mulyo.

Rasa bangga juga disampaikan Harsiwi Achmad selaku Direktur Programming Surya Citra Media (SCM). Indosiar sebagai salah satu televisi swasta tanah air merasa bangga terpilih dan dipercaya kembali oleh KPI sebagai host broadcaster penyelenggaraan Malam Anugerah KPI 2021.

“Indosiar bangga kembali dipercaya oleh KPI untuk menjadi tuan rumah malam Anugerah KPI, sebuah acara penghargaan kepada Insan dan Lembaga penyiaran TV dan Radio dalam masa tetap waspada terhadap penularan Covid-19 dan menatap era siaran digital tahun depan. Kami mengemas acara ini menjadi tayangan berkualitas yang memadukan idealisme dan kebutuhan pasar,” ucapnya.

Presiden RI Joko Widodo serta Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Johnny G Plate, memberikan apresiasi dan dukungan dalam bentuk pesan video singkat yang ditayangkan pada malam penyelenggaraan Anugerah KPI 2021, Jumat (17/12/2021), live pukul 20:30, hanya di Indosiar.

Nama-nama besar publik figur dan selebritis Indonesia dijadwalkan hadir sebagai Pembaca Nominasi Anugerah Komisi Penyiaran Indonesia 2021 seperti Yenny Wahid, Aiman Witjaksono, Alyssa Soebandono, Christian Sugiono, Dude Harlino, Feni Rose, Gilang Dirga, Jarwo Kwat, Rico Ceper, Sheila Purnama, Surya Sahetapy, Tasya Kamila, Titi Kamal, TJ, Azis Gagap, Adul dan masih banyak lainnya.

New Normal TV dan Radio menjadi tema yang diusung pada Anugerah KPI 2021. Hal ini disesuaikan dengan situasi pandemi dan datangnya era digitalisasi penyiaran yang menjadi tantangan sekaligus peluang besar bagi pelaku industri penyiaran di Indonesia. (*)



SHARE
'

BERITA TERKAIT


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Tulis Komentar disini